189 Peserta Digembleng Dalam Bimtek Peningkatan Kapasitas SDM Di Magelang


Apdesinews.com MAGELANG - Dalam rangka Peningkatan Kapasitas Sumber Daya Manusia dalam menjalankan manajemen pemerintahan desa serta dalam rangka meningkatkan kompetensi pengetahuan bagi Lembaga Desa maka Paguyuban Kepala Desa Ngawen mengadakan Bimtek Manajemen Pemerintahan Desa yang diselenggarakan di Hotel Grand Artos Magelang hari Jumat s/d minggu (4,6/08/23).


Adapun peserta yang ikut dalam Bimtek tersebut terdiri dari Kepala Desa, Sekretaris Desa, Kaur Perencanaan, Kaur Pemerintahan dan Ketua BPD beserta  anggotanya. Peserta yang mengikuti Bimtek keseluruhan berjumlah 189 orang. Dalam acara tersebut juga akan diisi narasumber dari Dinas terkait 


Dalam pembukaan acara tersebut Ketua Praja Kecamatan Ngawen Sugihraharjo yang juga Kepala Desa Berbak berharap agar semua peserta nantinya dapat mengikuti semua kegiatan tersebut dengan baik dan sungguh sungguh. Agar nantinya semua peserta dapat memahami dan berpengalaman dalam tupoksi dibidangnya masing masing. Serta kedepan dalam menjalankan roda pemerintahan desa bisa lebih baik dan profesional. Sehingga warga masyarakat bisa secara langsung ikut merasakan kemudahan dalam kepengurusan suatu kepentingan sehari hari.


Dalam pembukaan acara tersebut hardir dari dinas terkait. Dintaranya dari Dinas PMD Kabupaten Blora, Forkopincam Kecamatan Ngawen beserta jajarannya. Dan juga semua peserta dapat hadir semua.(bb)

Related

Advertorial 5232256486452235010

Posting Komentar

emo-but-icon

Hot in week

Recent

Comments

Side Ads

Text Widget

Connect Us

item