Forkopincam Ngawen Angkat Bicara Terkait Isu Yang Beredar Tentang Penarikan Uang Bantuan Rice Cooker

Forkopincam Ngawen

Apdesinews.com BLORA - Menyikapi berita yang beredar luas disalah satu media kaitannya dengan isu penarikan uang 100.000 rupiah oleh Kades Sarimulyo, Forkopincam angkat bicara dan membantah tentang isu yang beredar itu.

Bertempat dirumah Kades Sarimulyo  Camat Ngawen Moh Zaenuri S.Sos mengatakan bahwa berita yang beredar itu tidak benar. Memang sesuai kesepakatan awal masing masing para penerima bantuan diwajibkan untuk membeli materai 5 buah, dan membikin proposal pengajuan bantuan gratis Rice Cooker berdasarkan pada Peraturan  Menteri ESDM Nomor 11 Tahun 2023 tentang Penyediaan Alat Masak Berbasis Listrik (AML) bagi rumah tangga. Berhubung pihak penerima bantuan tidak sanggup maka panitia menawari akan menyediakan semua itu dan nanti setelah selesai diharapkan mengganti biaya tersebut. Dan pihak penerimapun tidak merasa keberatan.

Kades Sarimulyo Budi Siswoyo ST membenarkan keterangan yang disampaikan Camat Ngawen tersebut, mosok mas saya  tega narik kewarga dengan nilai cuma segitu, ungkap Kades kepada awak media saat ditemui di rumah Kades.

Perlu diketahui warga Sarimulyo yang menerima bantuan tersebut sekitar 34 orang dan semua ada panitia yang mengurusi mulai dari pengajuan sampai menerima barang. 

Pada kesempatan itu Ketua Praja Ngawen Moh Imroni yang juga Kades Trembul angkat bicara, beliau berharap agar kalau ada sesuatu yang terjadi di desa harusnya semua diklarifikasi dulu agar tidak ada salah satu  pihak yang menjadi korban atau memberatkan salah satu pihak dari imbas berita tersebut. (bb)

Related

Advertorial 2831361071023026088

Posting Komentar

emo-but-icon

Hot in week

Recent

Comments

Side Ads

Text Widget

Connect Us

item